Hanya Karena Kasih Karunia
Selamat Pagi saudara yang dikasihi Kristus Yesus Tuhan kita.
Hari ini Selasa,24 Maret 2020, kembali kita disapa Tuhan lewat firman-Nya dari Lukas 19:10
"Sebab Anak Manusia datang untuk mencari dan menyelamatkan yang hilang."
Ketika seseorang kehilangan sesuatu barang yang sangat berharga, ia akan mencarinya sampai dapat.
Tuhan Yesus, yang sering menyebut diri-Nya Si Anak Manusia, datang kedunia ini mencari dan menyelamatkan jiwa-jiwa yang telah hilang, yang sangat berharga bagi Tuhan.
Sebelum mendapatkan-Nya, Sang Anak Manusia tak pernah berhenti mencarinya.
Dia melakukanNya tanpa pamrih. Tetapi hanya karena kasih karuniaNya saja.
Bagaimanakah respon kita untuk menyikapinya? Amin.
Selamat berjalan di belakang Yesus.
Immanuel. Horas.
Pdt.T.M.Simorangkir. Serang - Banten.
Komentar
Posting Komentar